Langsung ke konten utama

Macam-Macam Cheese


MACAM MACAM CHEESE



1. Keju Parmesan





Sumber: pixabay.com
Keju yang berasal dari Parma, Italia ini termasuk ke dalam jenis keju padat/ hard cheese. Keju parmesan terbuat dari susu sapi dan berwarna kuning pucat. Umumnya, keju ini dibilang matang dan siap untuk diolah setelah 3 bulan, namun ada juga yang dibiarkan matang hingga satu tahun lamanya.
Keju Parmesan biasanya sudah dijual dalam bentuk bubuk. Umumnya, keju ini digunakan sebagai taburan keju pada pasta, spaghetti, pizza, salad, sup, dan juga beberapa kue kering seperti kastengels.


2. Keju Cheedar


Warna menggoda keju cheedar. Sumber: pixabay.
Kalau keju yang satu ini kamu pasti sudah sangat familiar bukan? Keju cheddar memang salah satu jenis keju yang paling populer, bahkan di negeri kita sendiri. Keju cheddar merupakan keju yang berasal dari desa Cheddar di Somerset, Inggris. Keju ini juga terbuat dari susu sapi dan termasuk ke dalam jenis keju keras.
Jika keju cheddar masih muda, warnanya terlihat kuning pucat dan tidak terlalu keras. Namun, jika usianya semakin tua maka warnanya pun akan semakin kuning dan teksturnya semakin keras. Keju cheddar sendiri mengandung lemak sebanyak 48 %. Pada umumnya, keju ini digunakan sebagai bahan dasar utama membuat kue dan makanan.


3. Keju Mozzarella





Irisan keju mozzarella. Sumber: pixabay.com
Keju yang satu ini tentunya sudah sangat mudah kamu kenali. Bila kamu menjumpai makanan atau kue dalam keadaan panas lalu terdapat keju yang meleleh, bertekstur lembut, lentur dan elastis, itulah keju mozzarella!
Keju ini juga berasal dari Italia. Mozzarella biasanya terbuat dari susu sapi atau susu kerbau. Teksturnya lembut dan rasanya begitu creamy. Keju mozzarella pas digunakan untuk taburan makanan seperti pizza, pasta,rice baked, lasagna, macaroni schotel, dll. Bila memakai keju mozzarella, sebaiknya sajikan dalam keadaan hangat, karena jika sudah dingin keju mozzarella akan kembali mengeras.


4. Keju Edam



Tumpukan keju edam di sebuah festival/pasar keju di Belanda. Sumber: pixabay.com
Bentuknya yang bulat dan dilapisi oleh lilin berwarna merah membuat keju ini mudah sekali untuk dikenali. Keju edam ini merupakan keju keras/hard cheese yang terkenal dari Belanda. Keju ini dinamai Edam karena pertama kali dibuat di Edam, Holland Utara.
Keju edam terbuat dari susu skim/ low fat, sehingga kandungan lemaknya tergolong cukup rendah jika dibandingkan dengan keju lainnya, yaitu mencapai 28 %. Keju edam memiliki rasa yang sangat lembut dan cenderung seperti kacang. Baunya juga tidak begitu menyengat karena kandungan lemaknya yang rendah. Keju edam sering digunakan untuk membuat kue kering seperti kastengel, nastar, cheese stick dll.


5. Keju Gouda

Sumber: pixabay.com

Selain keju edam, Belanda juga punya keju Gouda. Banyak yang bilang kalau keju ini termasuk salah satu keju terlezat di dunia. Keju Gouda terbuat dari susu sapi dan difermentasikan selama 4 minggu bahkan hingga satu tahun lamanya.
Keju gouda ini biasanya berbentuk bulat dan berwarna kuning, lapisan luarnya dilapisi oleh lilin. Tekstur dari keju ini sedikit keras namun renyah namun apabila disajikan dalam keadaan panas, keju ini bisa meleleh seperti keju mozzarella. Soal rasa jangan ditanya lagi, keju gouda ini punya rasa yang gurih dan creamy di lidah. Biasanya keju ini digunakan sebagai toping salad dan kaserol.


6. Keju Stilton


Sumber:http://www.stiltoncheese.co.uk/blog_comment/53

Keju yang satu ini juga berasal dari Inggris. Keju ini terbuat dari susu sapi yang telah mengalami proses pasteurisasi yakni proses pemanasan makanan dengan tujuan membunuh bakteri, virus, protozoa dan sejenisnya. Keju ini memiliki bentuk silinder tinggi dan memiliki kulit berwarna coklat yang tebal.
Terdapat banyak sekali lubang-lubang kecil pada kulit keju ini. Lubang ini merupakan bekas tusukan jarum yang berfungsi agar udara dalam keju dapat keluar. Ada dua jenis keju stilton, yaitu keju stilton muda yang berwarna gading dan teksturnya sedikit rapuh, dan keju stilton tua yang berwarna gelap dan terdapat guratan corak biru yang menonjol.


7. Keju Chevre


Chevre Cheese khas Prancis, keju dari bahan dasar susu kambing. Sumber: pixabay.com
Kalau keju yang satu ini berasal dari Perancis dan terbuat dari susu kambing. Cevre sendiri dalam Bahasa Perancis berarti kambing. Kalau biasanya keju memerlukan fermentasi selama berbulan-bulan bahkan hingga bertahun-tahun, keju chevre hanya cukup difermentasikan selama beberapa hari saja.
Tekstur keju chevre ini sedikit lembab, sedangkan rasanya sedikit asam seperti lemon dan sedikit ada rasa seperti kapur. Keju ini biasanya digunakan untuk campuran makanan sehari-hari seperti mac and cheese,crumbled salad, dan juga sandwich.


8. Keju Emmental


Keju emmental yang berlubang-lubang. Sumber: radiotimes.com
Keju emmental ini juga biasa disebut sebagai keju Swiss. Yup, sudah pasti keju ini berasal dari Swiss yang terbuat dari susu sapi mentah. Keju ini diberi nama Emmental karena berasal dari lembah Emme di Canton Bern. Sedangkan keju sejenis yang berasal dari Norwegia dikenal dengan keju jarlsberg.
Keju emmental ini memiliki banyak sekali lubang di dalamnya. Lubang-lubang ini merupakan bekas gelembung gas karbon dioksida yang ditimbulkan oleh bakteriPropionibacterium freudenreichii yang telah mengonsumsi asam laktat. Keju emmental ini mudah sekali leleh, Karena itulah keju ini biasanya digunakan untuk memasak fondue,quiche, roti lapis keju bakar, kaserol dan cheese burger.


Sumber:
https://id.wikipedia.org/wiki/Jenis_keju
http://www.seriouseats.com/2011/10/13-cheeses-everyone-should-know.html
http://www.masakanpraktisrumahan.com/2014/06/wow-ini-dia-perbedaan-12-jenis-keju.html
http://www.cakefever.com

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Food Terminologi

MACAM - MACAM SALAD 1. Kinilaw – Filipina Salad yang satu merupakan salah satu kudapan tertua di Filipina. Diberi nama kinilaw lantaran cara memasaknya menggunakan teknik kinilaw, yaitu teknik mematangkan ikan tuna dengan cara merendamnya di dalam larutan cuka dan jeruk nipis. Selain ikan tuna sebagai bahan utama, kinilaw biasanya menggunakan bahan-bahan lain seperti mentimun, pepaya muda, kelapa sangrai, dan jantung pisang. 2. Goi cuon – Vietnam Terdiri dari udang rebus dan sayuran seperti wortel dan daun ketumbar yang dibungkus kulit lumpia tipis, salad asal Vietnam ini memang terlihat istimewa. Biasanya, kudapan yang satu ini dihidangkan dengan saus yang terbuat dari kecap ikan, cabai, dan bawang putih. Bisa juga menggunakan saus kacang sebagai cocolan agar cita rasanya lebih kaya. 3. Yam mamuang – Thailand Salad jenis som tam memang lebih banyak dikenal di Thailand, tapi menu salad yang bernama yam mamuang sebenarnya tidak kalah lezat. Jika som tang meng

Food Terminologi

1. cookies Kue kering adalah istilah yang sering digunakan untuk kue yang bertekstur keras tetapi renyah yang memiliki kadar air yang sangat rendah karena dibuat dengan cara di oven. Kue kering memiliki daya tahan yang cukup lama, Bahan yang umum digunakan utuk pembuatan kue kering diantaranya tepung beras, tepung ketan, terigu ataupun sagu, Kue kering yang dioven biasanya di sebut cookies. Kue kering adalah makanan ringan yang bukan makanan utama. Secara harafiah kue seringkali diartikan sebagai makanan ringan yang dibuat dari tepung. Baik tepung beras maupun terigu. Roti tidaklah selalu sama dengan kue, sebab di Indonesia kadangkala roti dianggap sebagai makanan utama. sumber :https://id.wikipedia.org/wiki/Kue_kering 2. Kue Mangkok Kue mangkok adalah penganan yang terbuat dari tepung beras, tepung terigu dan tapai singkong yang dimasak dengan cara dikukus. berbentuk seperti mangkok dan mekar pada ujungnya. Kue mangkok merupakan salah satu kue basah yang populer d

Utensil & Equipment

Utensil & Equipment Cake Serve Fungsi: Untuk menyajikan kue Material: Metal Cleaning: Cuci dengan menggunakan sabun liquid lalu dibilas Tamago Yaki Functional : untuk membuat omlette dengan bentuk persegi panjang Material : Teflon Kimia Cleaning : gunakan sponge dan cairan pembersi kemudian bilas dengan air  pembersih Makisu Functional : Untuk menggulung atau membentuk sushi Material : Kayu Cleaning : gunakan sponge dan cairan pembersi kemudian bilas dengan air pembersih